Benarkah Kolesterol Tinggi Sebabkan Asam Urat?

Benarkah Kolesterol Tinggi Sebabkan Asam Urat?

Ditinjau Oleh dr. Adeline Devita

Sebenarnya asam urat tidak secara langsung disebabkan oleh kadar kolesterol yang tinggi (ataupun sebaliknya), akan tetapi kedua hal ini sebenarnya berkaitan satu sama lain meskipun secara tidak langsung. Kadar kolesterol jahat (LDL) dalam tubuh seseorang yang tinggi dapat menyebabkan peningkatan dan penumpukkan plak di pembuluh arteri dalam tubuh, Hal ini nantinya dapat menyebabkan efek samping yaitu menyempitnya ruang aliran darah dalam tubuh seseorang sehingga tekanan darah seseorang menjadi tinggi.

Tekanan darah yang tinggi inilah yang nantinya dapat menjadi faktor pemicu terjadinya asam urat. Asam urat bisa mengaktivasi sistem renin angiotensin yang berperan dalam meningkatkan tekanan darah. Orang yang memiliki asam urat tinggi biasanya menjalani pola hidup sedenter, pola makan yang kurang baik, malas berolahraga, merokok, atau mengkonsumsi alkohol. Kesemua faktor ini juga merupakan faktor risiko munculnya hipertensi. Sehingga hal ini yang membuat seseorang yang mempunyai kadar kolesterol tinggi dalam darahnya, secara tidak langsung juga dapat meningkatkan resiko terkena penyakit asam urat bagi orang tersebut.


Bagi anda yang ingin terhindar dari dua penyakit dan kondisi tersebut. Alangkah baiknya anda hindari jenis - jenis makanan yang bisa menjadi pemicu asam urat maupun kolesterol tinggi. Simak daftar jenis - jenis makanan tersebut dibawah ini.

6 Jenis Makanan Yang Bisa Jadi Pemicu Asam Urat Dan Kolesterol Tinggi

1. Minuman Beralkohol

Minuman beralkohol seperti selain tidak baik untuk kesehatan fungsi hati dan ginjal dalam tubuh. Juga merupakan salah satu faktor pemicu terjadinya peningkatan asam urat serta kadar kolesterol seseorang

2. Makanan Seafood

Makanan - makanan laut seperti kepiting, kerang, ikan sarden dan ikan teri merupakan salah makanan yang patut anda hindari jika anda ingin terbebas dari asam urat dan kolesterol tinggi. makanan- makanan ini mempunyai kandungan purin yang merupakan pemicu terjadinya asam urat

 

3. Junkfood

Makanan - makanan junk food selain memiliki kadar lemak jenuh dan kalori berlebih yang tidak baik untuk kesehatan. Juga bisa dikategorikan sebagai makanan yang perlu dihindari bagi penderita asam urat dan kolesterol tinggi.Karena kandungan gizi didalamnya yang kurang baik dan tidak memiliki gizi seimbang. 

4. Daging Merah

Daging merah seperti daging sapi, domba atau kambing juga merupakan salah satu makanan yang dapat memicu berbagai macam penyakit. Seperti hipertensi, asam urat, kolesterol dan berbagai macam penyakit berbahaya lainnya. Hal ini tentunya akan semakin buruk jika anda sering mengkonsumsi daging merah dalam jumlah berlebih.

5. Jeroan 

Salah satu menu makanan favorit orang indonesia yang satu ini ternyata memiliki banyak efek negatif jika dikonsumsi. Konsumsi makanan jeroan seperti usus, paru atau hati merupakan salah satu faktor yang bisa menjadi pemicu meningkatnya kadar asam urat seseorang. Apalagi jika diolah dengan digoreng menggunakan minyak yang dapat membuat kadar kolesterol anda melambung tinggi.


 
6. Makanan atau Minuman Yang Mengandung Gula Berlebih

Meskipun terasa enak ketika dikonsumsi, makanan dan minuman dengan kadar gula yang tinggi dapat memicu terjadinya asam urat atau meningkatnya kadar kolesterol jika konsumsi nya tidak dibatasi. Selain itu makanan dan minuman dengan kandungan gula yang tinggi juga bisa menyebabkan penyakit berbahaya lainnya seperti diabetes.

Jika sekarang anda sudah tau jenis - jenis makanan apa yang dapat memicu terjadinya asam urat dan kadar kolesterol tinggi. Sudah saatnya anda mulai lebih memperhatikan pola makan dan diet anda sehari - hari. Jangan sampai kesehatan anda di masa yang akan datang terganggu oleh dua penyakit ini dan berbagai macam dampak negatif dari penyakit - penyakit berbahaya lainnya. 

Jika anda tidak dapat menghindari makanan di atas, namun memiliki kadar kolesterol tinggi, anda dapat konsumsi Nutrive Benecol sehabis makan. Kandungan Plant Stanol Esternya telah teruji klinis dapat menurunkan kolesterol. Plant Stanol Ester memiliki struktur molekul mirip dengan kolesterol sehingga PSE akan berkompetisi dengan kolesterol pada misel, dan akan menggantikan posisi kolesterol sehingga hanya 20% kolesterol dari makanan yang diserap tubuh, sisanya akan dikeluarkan dari tubuh.

Jadikan Nutrive Benecol teman makan enakmu dengan rutin konsumsi setelah makan setiap hari agar terhindar dari kolesterol tinggi.

 

21 March 2022 - 3085 views 3 min to read

Share: